SERAH TERIMA JABATAN DI LINGKUNGAN DINAS KETENAGAKERJAAN DAN TRANSMIGRASI BENGKULU TENGAH

Oleh Admin Disnakertrans
Dipublikasi Pada 10:15 | 24 September 2025

Bengkulu Tengah – Acara serah terima jabatan (sertijab) Sekretais dan Kepala Bidang Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Kabupaten Bengkulu Tengah berlangsung khidmat di Kantor Dinas Ketenagakerajaan dan Transmigrasi Kabupaten Bengkulu Tengah, Selasa (23/9 2025). Sertijab ini menandai berakhirnya masa jabatan pejabat lama, Ferry Aprianto, S.Sos (Sekretaris), Dedi Irawan, S.E.,M.Ak (Kabid Pembinaan Transmigrasi), Yarmi, A.Kp.,ME (Kabid Penyiapan dan Pengawasan Pemukiman Transmigrasi) dan dilanjutkan oleh pejabat baru, Aan Supriyanto, S.E,. M.M (Sekretaris), Nurjannah,S.Sos (Kabid Pembinaan Transmigrasi), Susi Yunarti, S.E. (Kabid Penyiapan dan Pengawasan Pemukiman Transmigrasi).

Dalam sambutannya, Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Bengkulu Tengah menyampaikan apresiasi kepada pejabat lama yang telah mengabdi dan memberikan kontribusi nyata dalam peningkatan pelayanan ketenagakerjaan di daerah. Beliau juga berharap pejabat baru dapat melanjutkan program yang sudah berjalan serta melakukan inovasi demi kesejahteraan masyarakat.

Pejabat lama, Ferry Aprianto, S.Sos (Sekretaris), mengucapkan terima kasih atas dukungan seluruh jajaran selama masa tugasnya. “Semoga kerja sama yang baik terus terjalin ujarnya.

Sementara itu, pejabat baru, Aan Supriyanto, S.E,. M.M (Sekretaris), menyampaikan komitmennya untuk meningkatkan kinerja, khususnya dalam pelayanan ketenagakerjaan dan penurunan angka pengangguran. “Kami siap bersinergi dengan seluruh pihak untuk mewujudkan target pembangunan daerah,” katanya.

Acara ditutup dengan penandatanganan berita acara serah terima jabatan dan doa bersama, yang disaksikan oleh para staf, serta tamu undangan lainnya. 

+